Tugas 2 dan 3 Riset Operasi
PENENTUAN JARAK TERPENDEK PADA JALUR DISTRIBUSI BARANG
DI PULAU JAWA DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIKA
Terdapat banyak kemungkinan kombinasi jalur distribusi
barang melalui darat yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan waktu dan biaya
perjalanan. Namun demikian, tidak semua kombinasi jalur distribusi tersebut akan
memberikan solusi terbaik. Agar solusi terbaik dapat dicapai, suatu penelitian untuk menentukan jalur
distribusi barang melalui jalur darat dilakukan. Untuk mempermudah proses penentuan jalur
distribusi barang tersebut didukung dengan pembangunan perangkat lunak.
Algoritma genetika memiliki kehandalan dalam
menghasilkan output yang optimal dapat dimanfaatkan untuk memecahkan masalah tersebut.
Penerapan metode algoritma genetika
diaplikasikan dalam suatu perangkat lunak. Pada
perangkat lunak yang dibangun terdapat
beberapa input yang dibutuhkan, yaitu: kota-kota
tujuan distribusi sebagai jumlah kromosom awal, jumlah generasi, probabilitas crossover dan
probabilitas mutasi. Hasil pemrosesan merupakan kombinasi jalur distribusi barang yang akan
diambil yang merepresentasikan penyelesaian masalah ini. Hanya kromosom terbaik yang
akan diberikan sebagai hasil. Melalui perangkat lunak yang dibangun, penentuan jalur
distribusi barang diharapkan dapat dilakukan dengan lebih baik dan dapat mengoptimalkan waktu dan
biaya perjalanan.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, digunakan
5 kombinasi kota sebagai rute distribusi yang digunakan pada pengujian. Melalui
pengujian yang telah dilakukan terhadap tiga skenario didapatkan bahwa penerapan skenario pertama
dengan nilai PC dan PM yang rendah (PC & PM < 50) adalah skenario yang terbaik.
Skenario tersebut menghasilkan rute distribusi dengan nilai fitness yang lebih rendah daripada nilai
fitness pada tahap inisialiasi data awal.
Karena nilai fitness dalam kasus ini adalah total
jarak dari kota yang dilalui, maka nilai fitness yang terbaik adalah dengan nilai yang terkecil (total
jarak terpendek). Nilai fitness pada tahap inisialiasi dari kromosom adalah 931 dan setelah
melalui proses algoritma genetika menghasilkan nilai fitness 762.
sumber : https://www.researchgate.net/publication/235957194_PENENTUAN_JARAK_TERPENDEK_PADA_JALUR_DISTRIBUSI_BARANG_DI_PULAU_JAWA_DENGAN_MENGGUNAKAN_ALGORITMA_GENETIKA
MODA TRANSPORTASI
Moda
transportasi merupakan istilah yang digunakan untuk menyatakan alat angkut yang
digunakan untuk berpindah tempat dari satu tempat ke tempat lain. Moda yang
biasanya digunakan dalam transportasi dapat dikelompokkan atas moda yang
berjalan di darat, berlayar di perairan laut dan pedalaman, serta moda yang
terbang di udara. Moda yang di darat juga masih bisa dikelompokkan atas moda
jalan, moda kereta api dan moda pipa.
Indonesia sebagai
negara kepulauan yang tersebar dengan 17 ribuan pulau hanya bisa terhubungkan
dengan baik dengan sistem transportasi multi moda, tidak ada satu modapun yang
bisa berdiri sendiri, melainkan saling mengisi. Masing-masing moda mempunyai
keunggulan dibidangnya masing-masing. Pemerintah berfungsi untuk mengembangkan
keseluruh moda tersebut dalam rangka menciptakan sistem transportasi yang
efisien, efektif dan dapat digunakan secara aman dapat menempuh perjalanan
dengan cepat dan lancar.
Jaringan
transportasi dapat dibentuk oleh moda transportasi yang terlibat yang saling
berhubungan yang rangkai dalam Sistem Transportasi Nasional (Sistranas).
Masing-masing moda transportasi memiliki karakteristik teknis yang berbeda dan
pemanfaatannya disesuaikan dengan kondisi geografis daerah layanan.
Sistem Transportasi
Nasional (Sistranas) adalah tatanan transportasi yang terorganisasi secara
kesisteman terdiri dari transportasi jalan, transportasi kereta api,
transportasi sungai, danau, dan penyeberangan, transportasi laut serta
transportasi pipa, yang masing-masing terdiri dari sarana dan prasarana,
kecuali pipa, yang saling berinteraksi dengan dukungan perangkat lunak dan
perangkat pikir membentuk suatu sistem pelayanan jasa transportasi yang efektif
dan efisien, berfungsi melayani perpindahan orang dan atau barang, yang terus berkembang secara dinamis.
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN DALAM BERBAGAI
MODA TRANSPORTASI
Transportasi sendiri sebenarnya
terbagi
dalam tiga jenis, yaitu transportasi darat, transportasi air, dan
transportasi udara. Masing-masing moda dalam transportasi mempunyai kekurangan
dan kelebihan tersendiri. Penulis akan memaparkan
beberapa
kekurangan
dan
kelebihan
dari
beberapa moda transportasi.
A.
Transportasi jalan raya.
Transportasi jalan raya merupakan
moda
transportasi yang paling sering kita jumpai sehari-hari, di mana pun kita berada
kita dapat dengan mudah menemukannya. Itu merupakan salah satu dari sekian
banyak keunggulan moda transportasi tipe ini.
Keunggulan :
- Fleksibel dalam hal pelayanan karena sangat mungkin untuk mengubah tujuan/mengubah haluan
- Pencapaian secara langsung ke tempat tujuan
- Kecepatan tinggi
- Rentangannya luas dalam hal pengangkutan barang, dapat menangani ukuran barang yang besar
- Memungkinkan untuk mengubah tujuan di tengah perjalanan
- Perlu pemeliharaan yang terus menerus
- Dapat menjadi sangat lambat
- Sering terjadi penundaan
- Menyebabkan polusi
B.
Transportasi Kereta
Api.
Transportasi kereta
api merupakan moda transportasi massal yang dikelola oleh pemerintah.
Merupakan
moda transportasi yang ampuh dan paling
banyak digunakan dalam menangani arus mudik yang kerap terjadi di Indonesia
saat menjelang Idul fitri.
Kelebihan :
- Memberikan pelayanan yang cepat dan dapat dipercaya
- Barang-barang yang banyak dapat diangkut
- Cocok untuk pengangkutan penumpang, murah, nyaman, aman, khususnya untuk jarak < 500 km
- Menawarkan akses yang baik sepanjang jalur itu. Rel KA dapat berfungsi sebagai magnet industri
- Merupakan tipe transportasi yang bersih.
Kekurangan :
- Biaya operasional dan pemeliharaan tinggi
- Untuk jarak yang dekat, biayanya tinggi
- Pelayanan tidak fleksibel karena jalurnya tidak mudah dialihkan. Kalau akan mengubah jalur harus melalui stasiun
- Rutenya tidakmudah dipindah misal harus memutar
- Tidak dapat mengakomodasi muatan yang tak pantas (Jawa : wagu)
- Jalur yang sudah lama memberikan beban keruangan yang sangat besar
- Mengganggu jenis transportasi yang lain misal jalan raya
C.
Transportasi Udara.
Sepertinya, moda transportasi ini jika
dilihat sekilas terlihat menjadi moda transportasi
yang paling
nyaman,
namun
sangat
mahal.
Kelebihan:
- Sistem cepat dan efisien
- Cocok untuk barang-barang yang sangat penting, mudah membusuk, dan mahal
- Dapat mencapai area yang sulit dijangkau
- Memungkinkan gerakan yang bebas ke mana saja
Kekurangan:
- Mahal
- Sangat tergantung pada cuaca dan mudah terganggu oleh partikel-partikel yang tersuspensi di udara misalnya abu volkanik seperti yang terjadi pada erupsi gunungapi Merapi akhir-akhir ini.
- Pemeliharaan bandara mahal
- Pesawat ukuran besar tidak dapat di bandara yang kecil
- Untuk daerah yang tidak ada bandaranya tidak dapat disinggahi
- Suara keras dan polusi tinggi
D.
Transportasi Air.
Moda transportasi ini merupakan moda
transportasi yang digunakan oleh nenek moyang kita (Nenek moyangku seorang
pelaut). Moda transportasi ini jugalah yang mengantarkan para manusia purba
mengarungi samudera untuk mencari daerah baru yang lebih subur.
Kelebihan :
- Murah
- Jaringan alamiah
- Dapat menggunakan jalur mana saja
- Servis yang fleksibel
- Kanal memacu tumbuhnya industri
- Polusi rendah
Kekurangan :
- Tidak cocok untuk barang-barang yang mudah rusak/membusuk
- Tidak cocok untuk jarak dekat
- Kanal perlu biaya mahal untuk pembangunanya
- Route tidak fleksibel
https://id.wikibooks.org/wiki/Moda_Transportasi/Ragam_moda_transportasi
http://dokumen.tips/documents/kelebihan-dan-kekurangan-berbagai-moda-transportasi.html
MODE TRANSPORTASI YANG PALING BANYAK DIGUNAKAN DI DEPOK
Kereta api menjadi salah satu sarana transportasi
favorit warga Depok. Dengan jalur kereta melintasi kota ini dan hampir setiap
10 menit datang kereta, menjadikan kereta Commuter Line menjadi salah satu moda
transportasi yang paling banyak digunakan, baik oleh warga yang keluar dari
Depok maupun yang ingin memasuki Depok.
Dengan pusat kota berada di area Jalan Margonda Raya,
yang menjadikan area ini menjadi lokasi yang cukup padat dengan kehadiran pusat
perbelanjaan dan restaurant. Beberapa nama tempat perbelanjaan di area jalan
Margonda diantaranya Margo City, Detos, ITC Depok, D’Mall, dan juga hadirnya
beberapa apartemen seperti Margonda Residence, Apartemen Taman Melati.
Ada beberapa tempat tujuan wisata yang dekat dengan
area Depok, diantaranya Setu Babakan, Masjid Kubah Emas, Taman Buah Mekar Sari,
Kebun Raya Bogor, dan Kebun Binatang Ragunan. Semua tempat wisata tersebut
berada dekat dengan Depok. Belimbing menjadi salah satu komoditas unggulan
Depok, hingga ada yang di budidayakan sebagai dodol belimbing dan sirup
belimbing.
Terletak di sebelah selatan Jakarta, Kota Depok
berkembang dengan sangat pesat 20 tahun terakhir ini. Menjadi kawasan penyangga
Jakarta, Depok menjadi salah satu kota dengan pertumbuhan tercepat. Tercatat
per 2010 jumlah penduduk Kota Depok adalah sebesar 1.738.570 jiwa,
menjadikannya sebagai kota terbanyak penduduknya di peringkat ke- 7
se-Indonesia.
Berbatasan dengan daerah Jakarta Selatan dan juga
Kabupaten Bogor, menjadikan Depok sebagai kota yang dilintasi oleh kali
Ciliwung yang berhulu di Bogor, serta sungai-sungai kecil. Depok juga
difungsikan sebagai paru-paru kota, karena di daerah ini masih terdapat banyak
hutan kota dan ruang terbuka hijau yang berfungsi sebagai penyaring udara kota
Jakarta dan sekitarnya.
Depok merupakan bagian dari Provinsi Jawa Barat,
dengan suku mayoritas di kota ini adalah Betawi, yang disusul oleh suku Jawa.
Depok memiliki 11 kecamatan, yaitu Kecamatan Beji, Kecamatan Pancoran Mas,
Kecamatan Cipayung, Kecamatan Sukmajaya, Kecamatan Cilodong, Kecamatan Limo,
Kecamatan Cinere, Kecamatan Cimanggis, Kecamatan Tapos, Kecamatan Sawangan,
Kecamatan Bojong Sari.
Di kota ini pula terdapat kampus Universitas
Indonesia, yang semenjak tahun 1987 memindahkan sebagian besar lokasi
perkuliahannya dari Salemba, Jakarta. Kehadiran UI di kota Depok menjadikan
kota ini tumbuh, terutama di sektor pendidikan, dan berbagai sektor
pendukungnya seperti usaha kos-kosan, jasa cuci kiloan, rumah makan, pusat
perbelanjaan, dan masih banyak lagi.
sumber : http://mtqmn14.ui.ac.id/seputar-depok.html
TEORI ANTRIAN
Antrian
adalah suatu kejadian yang biasa ditemuidalam kehidupan sehari-hari,
misalnya saat nasabahmengantri di teller untuk melakukan transaksi,
di airportsaat para calon penumpang melakukan check-in, di supermarket saat para pembeli antri untuk melakukanpembayaran,
di tempat cuci mobil: mobil antri untukdicuci dan masih banyak contoh lainnya.
Di sektor jasa,bagi sebagian orang antri merupakan hal yangmembosankan dan
sebagai akibatnya terlalu lama antri,akan menyebabkan pelanggan kabur. Hal ini
merupakankerugian bagi organisasi tersebut.Untuk mempertahankan pelanggan,
sebuah organisasiselalu berusaha untuk memberikan pelayanan
yangterbaik. Di antaranya adalah memberikan pelayanan yangcepat
sehingga pelanggan tidak dibiarkan menunggu(mengantri) terlalu lama. Namun
demikian, dampakpemberian layanan yang cepat ini akan menimbulkanbiaya bagi
organisasi, karena harus menambah fasilitaslayanan. Oleh karena itu, layanan
yang cepat akan sangatmembantu untuk mempertahankan pelanggan, yangdalam jangka
panjang tentu saja akan meningkatkankeuntungan perusahaan.Salah satu model
antrian yang sangat berkembangsekarang ini ialah model matematika. Umumnya,
solusiuntuk model matematika dapat dijabarkan berdasarkandua macam prosedur,
yaitu: analitis dan simulasi.
model simulasi, solusi tidak dijabarkan secara deduktif.Sebaliknya, model
dicoba terhadap harga-harga khususvariabel jawab berdasarkan syarat-syarat
tertentu (sudahdiperhitungkan terlebih dahulu), kemudian diselidikipengaruhnya
terhadap variabel kriteria. Karena itu, modelsimulasi pada hakikatnya mempunyai
sifat induktif.Misalnya dalam persoalan antrian, dapat dicoba
pengaruhbermacam-macam bentuk sistem pembayaran.Adapun masalah-masalah yang
dapat diselesaikandengan teori antrian ini adalah bagaimana sebuahperusahaan dapat
menentukan waktu serta fasilitas ataupelayanan yang sebaik-baiknya, supaya
dapat melayanipelanggan secara efesien.
Sejarah Teori antrian
Antrian yang sangat panjang dan terlalu lama untukmemperoleh giliran
pelayanan sangatlah menjengkelkan.Rata-rata lamanya waktu menunggu (waiting
time) sangattergantung kepada rata-rata tingkat kecepatan pelayanan(rate of
services). Teori tentang antrian diketemukan dandikembangkan oleh A. K. Erlang,
seorang insinyur dariDenmark yang bekerja pada perusahaan telepon diKopenhagen
pada tahun 1910. Erlang melakukaneksperimen tentang fluktuasi permintaan
fasilitas teleponyang berhubungan denganautomatic dialing equipment,yaitu
peralatan penyambungan telepon secara otomatis.Dalam waktu-waktu yang sibuk
operator sangatkewalahan untuk melayani para penelepon secepatnya,sehingga para
penelepon harus antri menunggu giliran,mungkin cukup lama.
model-model sistem antrian
- Single channel-Single
PhaseSingle Channelberarti hanya ada satu jalur yangmemasuki sistem
pelayanan atau ada satu fasilitaspelayanan.Single Phaseberarti hanya ada
satu fasilitaspelayanan. Contohnya adalah sebuah kantor pos yanghanya
mempunyai satu loket pelayananan dengan jalursatu antrian, supermarket
yang hanya memiliki satukasir sebagai tempat pembayaran, dan lain-lain.
- Single Channel-Multi Phase
Sistem antrian jalur tunggal dengan tahapanberganda ini atau menunjukkan
ada dua atau lebihpelayanan yang dilaksanakan secara fasilitas
pelayananberurutan. Contohnya adalah: pencucian mobil, tukangcat mobil,
dan sebagainya.
- Multi Channel-Single Phase
Sistem Multi Channel-Single Phase terjadi di manaada dua atau lebih
fasilitas pelayanan dialiri olehantrian tunggal. Contohnya adalah antrian
padasebuah bank dengan beberapa teller, pembelian tiketatau karcis yang
dilayani oleh beberapa loket,pembayaran dengan beberapa kasir, dan
lain-lain.
- Multi Channel-Multi Phase Sistem Multi Channel-Multi Phase ini menunjukkanbahwa setiap sistem mempunyai beberapa fasilitas pelayanan pada setiap tahap sehingga terdapat lebih dari satu pelanggan yang dapat dilayani pada waktubersamaan. Contoh pada model ini adalah: pada pelayanan yang dibarikan kepada pasien di rumah sakit dimulai dari pendaftarran, diagnose, tindakanmedis, samppai pembayaran, registrasi ulangmahasiswa baru pada sebuah universitas, dan lain-lain.Mungkin bagi instansi yang setiap harinya kurang
Comments
Post a Comment